![]() |
Judul Buku : Senja di Langit Ceko Penulis : Kirana Kejora Penerbit : Dua Media Tebal : 290 Halaman Terbit : Mei 2016 |
"Butuh kekuatan besar untuk bisa mengaku salah dan kalah! Senja, tidak ada jawaban yang mudah ..."
Praha terpilih sebagai saksi cinta. Di tengah bulan madu penuh keelokan cinta Illahi, mendadak tertoreh elegi yang sangat melukai. Senja terpuruk dalam kubangan luka. Hanya Sam, lelaki setia, yang memahami kepedihan lara wanita pemuja romantisme itu. Sam yang bernama lengkap Garuda Samudera tak dikira menjadi malaikat penyelamatnya.
"Kamu laksana hujan yang datang menyirami keringnya hati. Namun kamu juga laksana api yang menyulut tubuh, melukai..."
------------------
"Ketika cinta sejati menjadi dasar sebuah pernikahan, semua akan tersedia. Hubungan yang bermula dari debat kusir tentang apa makna idealis mencintai negeri, pada akhirnya berujung manis."Ini tentang kisah Bumi Saujana dan Senja Rinjani. Keduanya dipertemukan dalam sebuah diskusi yang membuat keduanya semakin dekat. Interaksi keduanya berlanjut lewat email dan tanpa disangka tumbuh kenyamanan di hati keduanya. Cinta pun merekah di antara dua pribadi yang sungguh berbeda ini.
Pertemuan yang singkat, komunikasi hanya melalui email/chatting, tak membuat mereka menjauh. Jarak pun tak lagi menjadi masalah. Saujana dan Senja pun masih selalu berdebat dengan prinsip-prinsip yang mereka punya, namun chemistry di antara keduanya begitu terasa sekali, seakan memang sudah ditakdirkan bersama.
“Cinta yang diucap itu hanya sekedar keinginan. Cinta yang diresap itulah sebuah kebutuhan.”Walaupun sering berkomunikasi, tapi ternyata mereka tak saling mengetahui mengenai keluarga masing-masing. Namun, itu semua tak menyurutkan langkah mereka, Saujana pun melamar Senja untuk menjadi pendamping hidupnya. Sebuah lamaran yang unik sekali di hadapan eyang, keluarga satu-satunya Senja.
"Keromantisan ala mereka adalah sebuah bentuk diskusi berisi yang tajam dan panjang serta mendalam. Mereka menikmati masa percintaan dengan cara yang tak pada umumnya. Membosankan jika hanya bicara cinta, karena cinta telah mereka dapat. Yang penting bagaimana cara merawat cinta, salah satunya dengan banyak bertukar pikiran, itulah kebahagiaan sepasang insan cerdas."
Akhirnya mereka pun menyatu dalam sebuah ikatan suci, pernikahan. Kota Praha pun menjadi kota pilihan mereka untuk merayakan kebersamaan mereka. Kota yang sungguh indah dan penuh dengan romantisme dengan caranya sendiri. Senja yang memang sangat menggilai Praha dan Saujana yang juga ingin mencari ayahnya yang menghilang.
“Semua lelaki yang mencintai istrinya pasti ingin berbuat sebaik, seromantis mungkin, hanya takaran romantisnya kadang beda sekali dengan takaran sang istri.”
Saujana yang dingin dan agak kaku pun berusaha untuk membahagiakan Senja, istrinya. Saujana berusaha mewujudkan segala keromantisan yang diinginkan oleh Senja. Ketika semuanya terasa membahagiakan, badai itu datang layaknya bom menghancurkan semua kebahagiaan yang mereka punya. Meninggalkan luka yang begitu dalam. Hanya bersama Sam, tour guide mereka disana yang menemani. Apa yang sesungguhnya terjadi?
“Cinta memang penuh rahasia-Nya, di mana pun bisa menyatu tanpa pernah sedikitpun pernah diduga, dibayangkan, meski cinta seringkali diimpikan. Namun cinta tetap menjadi cinta hak istimewa Tuhan, kepada siapa dan di mana bisa singgah.”
Ini pertama kalinya aku membaca tulisan Mba Kirana Kejora. Sebuah novel romansa berdasarkan kisah nyata, mengajakku menyusuri Kota Praha menemani perjalanan Saujana dan Senja merayakan kebersamaan cinta mereka berdua.
Awalnya memang terasa lambat sekali, aku agak bingung dengan interaksi Saujana dan Senja yang sering sekali berdebat dan terkesan kaku. Namun, perlahan-lahan semua mencair, apalagi setelah mereka menikah.
Praha dan segala keromantisannya membuatku iri setengah mati dengan Senja. Saujana benar-benar membuktikan janjinya untuk membahagiakan Senja. Banyak hal romantis yang dilakukan oleh Saujana, kejutan demi kejutan yang membuat Senja menjadi wanita paling bahagia sedunia. Saujana ini membuktikan bahwa pria yang ngakunya tak romantis itu bisa menjadi pria yang paling romantis untuk wanita yang dicintainya.
Setting Praha pun cukup detail sekali dalam novel ini, membuatku ingin sekali berkunjung kesana. Sayangnya, kurang terlalu menyatu dengan novel ini, seperti membaca sebuah jadwal tur perjalanan. Novel ini bisa menjadi referensi loh buat kamu yang ingin berkunjung ke kota yang romantis, selain Paris. Banyak tempat-tempat wisata yang wajib kamu kunjungi jika kesana.
"Cinta itu ibarat mobil, ia tidak terlalu rumit. Yang menjadi persoalan hanyalah sopir, penumpang serta jalannya.”
Novel ini memang berfokus ke kisah Senja dan Saujana saja, pertemuannya dengan Sam, seorang tour guide yang baik dan ramah. Jujur, aku tak menyangka bahwa semua kebersamaan dan kebahagiaan yang ada, tiba-tiba akan hancur seketika. Aku benar-benar terkejut sekali dengan kejutan yang datang bagaikan bom ini. Perasaanku dibuat campur aduk saat membacanya. Rasanya aku tak sanggup membayangkan jika aku berada di posisi Senja.
"Cinta bagiku bukan sesuatu yang absurd. Sampai kapanpun. Tetap bening seperti kristal yang terus berpendar kilaunya di hati pecinta sejati. Karena cinta adalah cahaya itu sendiri.”
Overall, sebuah novel yang sungguh menghangatkan hati tentang cinta sejati berlatar kota Praha. Cinta yang sungguh tragis, sekaligus membahagiakan.
“Kalau kamu menganggap dirimu langit, biarkan aku menjadi laut, karena saat kamu membumi, aku akan tetap menyertai, sebab akulah samudera di bumi Praha.”
-------------GIVEAWAY TIME---------------
Aku punya 1 eks "Senja di Langit Ceko" untuk kamu yang beruntung. Caranya gampang banget kok:
1. Peserta harus memiliki alamat pengiriman di Indonesia.
2.Follow akun twitter @kiranakejora. Jangan lupa share GA ini dengan mention @kiranakejora dan @RizkyMirgawati sertakan tagar #SenjadiLangitCeko
3. Follow blog ini via GFC, Google+ atau email
4. Jawab di kolom komentar, dengan format:
"Apa arti cinta menurutmu?"
Nama :
Akun twitter :
Link Share :
Domisili :
Jawaban :
5. Giveaway Senja di Langit Ceko akan berlangsung selama 4 hari saja, dimulai hari ini sampai tanggal 2 Juni 2016 Pukul 23.59 WIB. Pemenang akan diumumkan tanggal 3 Juni 2016